Women Lead Pendidikan Seks
August 30, 2022

Rekomendasi K-Drama dengan Karakter ‘Red dan Green Flags’

Istilah walking green flag dan walking red flag ramai dibahas komunitas pecinta drama Korea. Siapa saja mereka?

by Theresia Amadea, Reporter
Culture // Korean Wave
Share:

Salah satu daya tarik drama Korea (drakor) Selatan adalah karakter-karakternya. Mereka biasanya dirakit dengan hati-hati dan detail. Seringnya diangkat dari satu profesi khusus. Kita pernah menonton drakor tentang tentara, dokter, pekerja startup, pengacara, murid unggulan, dan lainnya.

Selain diangkat dari profesi, drakor biasanya juga punya dua tipe karakter ini: cowok red flags dan cowok green flags. Ada yang dibenci dan ingin dijauhi disebut, dipanggil red flags. Sedangkan yang disukai dilabeli green flags, biasanya mereka ini yang dijadikan contoh  pasangan idaman penonton.

Misalnya, karakter Park Jae Eon (Nevertheless) dan Lee Jun Ho (Extraordinary Attorney Woo). Jae Eon sering disebut-sebut sebagai walking red flags, berbeda dengan Junho yang memiliki predikat walking green flags. Lantas, sebenarnya apa sih red flags dan green flags dalam hubungan itu?

Biasanya, red flags dan green flags sendiri punya makna yang subjektif, tergantung dengan nilai dan preferensi seseorang. Pengalaman di masa lalu dan keinginan pribadi memiliki pengaruh yang menjadi indikator red flags dan green flags.

Jessica January Behr dalam InStyle 11 Red flags You Should Never Ignore, According to Relationship Experts mengatakan, red flags bisa berkembang seiring berjalannya waktu. Beberapa red flags yang biasanya ditemui berhubungan dengan komunikasi, nilai, dan pemikiran.

Jika red flags adalah hal yang dihindari dari hubungan, green flags adalah kebalikannya.

Baca juga: Dari Bucin Jadi Hubungan Toksik: Kenali Tanda-tandanya

Green flags bisa pula dimaknai sebagai sebuah pembingkaian ulang keinginan dan standar dalam suatu hubungan. Biasanya, seseorang akan mencari atribut positif dalam karakter calon pasangannya. Atribut positif itu fokus pada keinginan untuk saling menghormati dan menghargai dalam hubungan romantis.

Nah, selain Jae Eon dan Jun Ho, siapa lagi karakter drakor yang menyandang predikat sebagai red flags dan green flags? Berikut kami contohkan beberapa drama dengan karakter utama laki-laki yang punya red flags atau green flags.

Drama dengan Karakter Utama Laki-Laki Red Flags

  1. Lee Tae Oh (The World of Marriage)

Lee Tae Oh (Park Hae Joon) adalah salah satu karakter drama Korea Selatan yang langsung mendapat predikat red flags. Salah satu penyebabnya karena Tae Oh merasionalisasi perselingkuhannya dengan Yeo Da-Kyung (Han So Hee). Ia menganggap tindakannya hanya sebagai “mencintai dua perempuan secara bersamaan”—suatu konsep yang sebetulnya cukup sering terjadi di masyarakat patriarki-heteronormatif, tapi dipotret negatif.

Baca juga: 7 Drama Korea Layak Tonton Buat Kamu yang Skeptis

Tae Oh juga memiliki pemikiran maskulinitas beracun. Ia menyalahkan Ji Sun Woo (Kim Hee Ae) yang lebih sukses dari dirinya dan menjadi tulang punggung keluarga. Dia yang belum sukses menjadi sutradara film merasa dalam bayangan istrinya.

Bahkan, meski Tae Oh akhirnya sukses, ia tetap tidak terima Sun Woo sudah melupakan dirinya.  Dia melakukan beragam cara agar Sun Woo menderita. Dari mencoba Sun Woo kehilangan pekerjaan, menguntit Sun Woo dengan laki-laki lain, dan mencoba merusak citra Sun Woo di mata anak mereka.

  1. Yoo Jung (Cheese In The Trap)

Kedua adalah Yoo Jung (Park Hae Jin), seorang mahasiswa tampan, kaya raya, dan populer. Semua orang menyukainya. Di balik senyumnya yang memikat, Yoo Jung adalah karakter kompleks dan mengerikan. Dia manipulatif.

Dari webtoon yang diadaptasi drama ini, sebetulnya ada sedikit perbedaan karakter Yoo Jung. Namun, keduanya sama-sama bikin bulu kuduk berdiri.

Awalnya dia membenci karakter utama perempuan Heong Seol (Kim Go Eun). Sebabnya, Seoul pernah menertawakan Jung di kelas. Berawal dari sini, Jung berusaha membuat hidup Seol menderita. Namun, melihat titik terendah Seol, Jung merasakan ada kesamaan dengan diri Seol. Dari situ Jung menjadi tertarik dan menyukai Seol.

Namun, hubungan Seol dan Jung adalah hubungan toksik. Jung memiliki sikap posesif terhadap Seol, sehingga membencinya jika Baek In Ho (Seo Kang Joon) dekat dengan Seol. Terlebih Jung tahu bahwa In Ho juga menyukai Seol. Seol juga menganggap lumrah sikap buruk Jung karena tidak melihat efeknya pada hubungan mereka.

Baca juga: Melirik 3 Karakter Ayah Tunggal dalam 'Itaewon Class'

  1. Park Jae Eon (Nevertheless)

Karakter red flags lainnya adalah Park Jae Eon (Song Kang). Saking buruknya karakter Jae Eon, dia memiliki predikat walking red flags. Secara pribadi Jae Eon adalah karakter yang saya paling benci, terlebih jika membaca webtoon-nya. Lebih parah dari pada yang ada di drama.

Dari episode pertama red flags Jae Eon sudah berkibar. Dia membatalkan secara tiba-tiba janji kencan dengan Yu Na Bi (Han So Hee). Jae Eon malah hang out bersama perempuan lain yang dia sebut “kupu-kupu”. Dari sini bisa dilihat bahwa Jae Eon tidak bisa menghargai waktu orang lain.

Namun, Na Bi yang bebal tetap ingin berhubungan dengan Jae Eon. Na Bi terpesona dengan ketampanan dan aura misterius Jae Eon. Padahal sudah jelas Jae Eon tidak tertarik dengan hubungan yang serius dan hanya ingin friend with benefit. Hal ini menunjukan bahwa Na Bi juga memiliki red flags karena mengabaikan masalah komitmen Jae Eon. Padahal Na Bi juga baru saja mengakhiri hubungan toksik dengan mantannya.

Jae Eon juga sering bersikap ambigu kepada Na Bi, sehingga memberi mixed signal kepada Na Bi. Di satu hari bersikap baik dan sayang kepada Na Bi. Namun, bisa berubah besoknya dan meng-ghosting Na Bi.

Drama dengan Karakter Utama Laki-Laki Green Flags

  1. Choi Ung (Our Beloved Summer)

Meski di awal Choi Ung (Choi Woo Shik) ditampilkan membenci mantan kekasihnya Yeon Su (Kim Da Mi). Ternyata dia adalah karakter yang memiliki predikat green flags.

Meski masih memiliki rasa terhadap mantannya ia memberi ruang bagi Yeon Su. Choi Ung menunjukan sikap tidak obsesif kepada Yeon Su dan membiarkan Yeon Su mengejar ambisi dan mimpinya.

Meski sifat Yeon Su berlawanan dengan Choi Ung, tidak dijadikan alasan untuk menyakiti pacarnya. Choi Ung dengan sabar menghadapi sifat Yeon Su yang memiliki ego tinggi. Bahkan ia membantu Yeon Su belajar untuk melatih egonya dengan menyadari kesalahannya dan mau meminta maaf.

Choi Ung merupakan pacar yang penuh perhatian. Dalam drama,  Choi Ung sering menunjukkan beberapa love language kepada Yeon Su. Seperti membantu mengeringkan rambut, mengantar Yeon Su bekerja, dan memberikan hadiah.

  1. Hong Dushik (Hometown Cha-Cha-Cha)

Karakter green flags lainnya adalah Hong Du Shik (Kim Seon Ho). Du Shik adalah pekerja serabutan yang selalu diandalkan penduduk desa Gongjin. Karena dia seorang yang serba bisa dan bersedia membantu penduduk desa Gongjin yang membutuhkan pertolongannya.

Du Shik bukan karakter dengan maskulinitas toksik. Saat pacarnya Yoon Hye Jin membeli barang mewah, ia tidak merasa rendah diri. Meski memiliki pendapatan lebih rendah dari pacarnya, Du Shik mempunyai cara sendiri untuk memberikan perhatian kepada Hyejin.

Pada awalnya Hye Jin mengira Du Shik marah kepadanya karena membeli barang mahal di depan matanya. Namun, Du Shik tidak memikirkan hal tersebut, malah membuatkan kotak perhiasaan. Ini adalah cara Du Shik menunjukkan perhatiannya kepada Hye Jin dengan apa yang ia punya.

  1. Lee Jun Ho (Extraordinary Attorney Woo)

Terakhir, karakter yang dijuluki walking green flag, Lee Jun Ho (Kang Tae Oh). Sebenarnya di drama ini tidak hanya Jun Ho yang disebut green flags karena memahami Woo Young Woo (Park Eun Bin) yang memiliki spektrum autisme. Ada Choi Su Yeon (Ha Yoon Kyung) dan Jung Myeong Seok (Kang Ki Young), dan Dong Geu Rami (Joo Hyun Young).

Namun, yang membedakan Jun Ho dengan karakter lainnya adalah sejak awal, Jun Ho tidak mendiskriminasi Young Woo. Ia selalu siap sedia membantu Young Woo yang lebih merasakan kesulitan dalam kehidupan sehari-hari. Karena memiliki spektrum autisme, Young Woo sering menghadapi kesulitan yang dianggap mudah oleh orang lain.

Seperti contoh Young Woo kesulitan menggunakan pintu berputar saat masuk gedung kantor Hanbada. Jun Ho yang baru bertemu Young Woo langsung membantu dirinya tanpa memandang rendah. Berjalanannya jalan cerita, Jun Ho kagum dengan keahlian Young Woo menjadi pengacara.

Saat memulai berpacaran Jun Ho memperhatikan kondisi Young Woo. Dia selalu bertanya dan memahami batasan diri Young Woo, terlebih karena Woo adalah orang dengan spektrum autisme. Jun Ho tidak menuntut lebih dari Young Woo, memberikannya perlindungan, tetapi juga vokal mengenai perasaannya agar Young mengerti juga perasaan Jun Ho.

Bagi kalian, siapa lagi karakter drama Korea yang red flags atau green flags yang tidak kalah dengan karakter di atas?

Theresia Amadea, reporter yang bermimpi hidup dengan tulisannya dan hidup sederhana dengan circle pilihannya. Menyukai budaya Korea dan Jepang dan bermimpi kuliah lanjut ke Eropa.